Pernahkah Anda melihat truk towing di jalanan? Jenis kendaraan satu ini memiliki peran yang sangat penting terutama dalam memindahkan kendaraan lain, baik yang rusak, mogok, atau ketika membutuhkan transportasi khusus.
Namun, tahukah Anda bahwa truk ini memiliki berbagai jenis dan fungsi utama yang berbeda-beda?
Selain itu, ada banyak jenis yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan fungsi tersebut. Mau tahu lebih detail? Mari, simak lengkap dari fungsi hingga jenis-jenisnya di sini.
Baca Juga: Trailer Truck: Definisi, Fungsi, dan Jenis Truk – Halo Auto Indo
Daftar Isi :
ToggleApa Itu Truk Towing?
Pernahkah Anda berada dalam situasi di mana kendaraan Anda tiba-tiba mogok di tengah jalan? Atau mungkin Anda melihat mobil yang rusak di pinggir jalan dan bertanya-tanya bagaimana cara memindahkannya?
Di sinilah towing truck berperan. Truk towing adalah kendaraan khusus yang desainnya memang untuk mengangkut atau menarik kendaraan lain yang tidak bisa bergerak.
Tidak bisa bergerak, dalam hal ini bisa disebabkan oleh beberapa alasan, entah karena mogok, mengalami kerusakan, atau bahkan terlibat dalam kecelakaan.
Nah, kendaraan yang tak bisa bergerak sendiri tersebut jelas membutuhkan alat yang bisa membantunya berpindah tempat. Itulah yang lazim kita kenal dengan ‘towing’, yang secara sederhana berarti “menarik” dalam bahasa Inggris.
Namun, proses towing bukan sekadar soal “menarik” kendaraan.
Jenis truk satu ini juga punya peralatan khusus yang perancangannya memang untuk memastikan kendaraan Anda dapat terangkat dan berpindah tempat dengan aman tanpa menambah kerusakan.
Biasanya, truk akan membawa kendaraan Anda ke tempat yang Anda tuju, seperti bengkel, garasi, atau lokasi lainnya.
Fungsi Utama Truk Towing
Dalam penerapannya, tentu tak sesederhana ‘menarik’ atau membawa kendaraan agar bisa bergerak dari satu tempat ke tempat lain. Tapi, ada beberapa fungsi utamanya yakni:
1. Bantu Kendaraan Mogok atau Rusak di Jalan
Pernah ngalamin mobil tiba-tiba mogok di tengah jalan? Kalau iya, Anda pasti tahu betapa paniknya situasi itu.
Saat kendaraan Anda mogok atau rusak, truk towing bisa membantu mengangkut mobil Anda ke bengkel terdekat.
Apalagi kalau mogoknya di jalan tol yang ramai dan nggak ada tempat aman buat berhenti. Layanan towing ini jadi super penting.
Dengan bantuan towing truck, maka Anda nggak perlu khawatir lama-lama bingung di pinggir jalan.
2. Layanan Darurat Saat Ada Kecelakaan
Kecelakaan di jalan memang nggak pernah diinginkan. Tapi kalau sudah terjadi, maka kendaraan yang rusak biasanya nggak bisa langsung bergerak sendiri.
Adanya towing, tentu sangat berguna dalam kondisi ini. Nantinya, truk penarik ini akan membawa kendaraan dari lokasi kecelakaan ke bengkel atau ke tempat yang lebih aman buat mobil.
Kalau Anda pernah melihat truk towing bawa mobil ringsek, maka itu artinya truk tersebut sedang menjalankan fungsi utamanya.
3. Pengiriman Kendaraan
Ini mungkin nggak banyak orang tahu, tapi truk towing juga sering jadi kendaraan terbaik buat mengangkut kendaraan mewah, mobil balap, atau mobil klasik.
Misalnya, kalau Anda beli mobil baru dari dealer di luar kota, maka truk towing bisa jadi solusi buat memastikan kendaraan sampai di rumah Anda tanpa risiko lecet atau rusak.
Jadi, nggak perlu repot-repot nyetir jarak jauh. Pasalnya, truk towing memastikan kendaraan Anda sampai tujuan dengan aman dan mulus!
Baca Juga: Truk Engkel: Definisi, Jenis, dan Manfaat – Halo Auto Indo
4. Operasional dalam Proyek Konstruksi
Ternyata, truk towing juga sering terpakai di dalam dunia konstruksi, lho! Mereka digunakan buat memindahkan alat-alat berat seperti excavator atau crane dari satu lokasi proyek ke lokasi lainnya.
Jadi, selain membantu mobil-mobil pribadi, truk towing juga punya peran penting dalam mendukung berbagai proyek besar.
Tapi, biasanya yang bisa buat begini hanya truk towing besar dan bukan seperti truk yang umum terpakai untuk memindahkan dan membawa mobil biasa.
5. Penanganan Situasi Khusus
Ada juga situasi-situasi unik yang bikin truk towing jadi penyelamat. Misalnya, kendaraan yang terjebak banjir atau terperosok di medan yang sulit.
Dengan bantuan truk towing, kendaraan bisa dipindahkan dengan aman tanpa risiko kerusakan lebih lanjut.
Bahkan kalau cuacanya lagi buruk banget, truk towing tetap bisa diandalkan buat membantu Anda keluar dari situasi yang sulit.
Jenis-Jenis Truk Towing
Truk towing itu ternyata nggak cuma satu jenis. Biar lebih jelas, mari cek jenis-jenisnya di sini:
1. Truk Towing Biasa
Ini jenis truk towing yang pasti Anda lihat di jalan. Truk towing biasa memiliki dengan dua papan besi miring yang terhubung ke bak truk.
Jenis ini cocok buat kendaraan standar, tapi kalau mobil Anda punya ground clearance rendah (kayak mobil sport atau mewah) harap hati-hati.
Pasalnya, ada risiko bagian bawah mobil bisa terbentur saat proses pengangkatan. Tapi kalau untuk mobil biasa, truk ini selalu menjadi pilihan yang lebih terjangkau.
2. Truk Towing Hidrolik
Nah, kalau Anda punya mobil mewah atau kendaraan dengan ground clearance rendah, truk towing hidrolik adalah pilihan terbaik.
Truk ini menggunakan sistem hidrolik yang bisa menurunkan baknya sampai sejajar dengan tanah.
Jadi, mobil Anda bisa naik dengan mulus tanpa risiko lecet atau rusak. Tapi ya, karena teknologinya lebih canggih, sudah tentu biaya sewa atau beli truk ini lebih mahal daripada truk towing biasa.
3. Flatbed Tow Trucks
Flatbed tow trucks ini punya platform datar yang luas di bagian belakangnya. Anda bisa langsung menempatkan kendaraan di atas platform tersebut, lalu mengikatnya dengan tali pengaman supaya nggak bergeser selama perjalanan.
Jenis ini sering banget jadi pilihan karena proses memuat dan menurunkan kendaraan jadi super gampang.
Biasanya, flatbed ini cocok banget buat kendaraan yang rusak parah atau mobil yang udah nggak bisa jalan sama sekali.
4. Wheel-Lift Tow Trucks
Wheel-lift tow trucks bekerja dengan cara mengangkat salah satu set roda kendaraan, entah itu roda depan atau belakang.
Jadi, kendaraan Anda akan tertarik dengan roda lainnya tetap menyentuh tanah. Jenis ini lebih fleksibel dan sering digunakan untuk situasi tertentu, misalnya kalau kendaraan Anda cuma mogok ringan.
Baca Juga: Jenis-Jenis Truk untuk Bisnis Logistik dan Kapasitasnya
5. Towing-Car Carrier
Pernah lihat truk besar yang bawa banyak mobil sekaligus? Nah, itu namanya towing-car carrier.
Perancangan jenis ini memang untuk mengangkut beberapa kendaraan dalam satu perjalanan, biasanya sampai enam unit sekaligus.
Punya Truk Towing Sendiri? Jangan Lupa Selalu Rawat di PT HAI!
Anda punya unit truk ini sendiri untuk operasional bisnis atau perusahaan? Pastikan perawatan rutin di PT HAI.
Kami merupakan perusahaan yang mengambil fokus penyediaan suku cadang original hingga rekondisi unit kendaraan.
Layanan kami termasuk overhaul mesin hingga transmisi buat truk Eropa, Asia, dan juga untuk alat-alat berat. Mau service rutin? Tim kami juga dapat menyediakannya untuk Anda. Hubungi sekarang!
FAQ
Apa bedanya towing dan derek?
Perbedaan utamanya yakni proses ketika membawa kendaraan lain. Towing itu fokus ke pengangkutan yang kendaraannya tak bisa gerak sepenuhnya. Tapi derek, hanya menarik sebagian kendaraan memakai rantai atau katrol.
Towing termasuk kendaraan apa?
Termasuk kendaraan untuk mengangkut atau menarik kendaraan lain yang susah atau bahkan tak bisa bergerak.
Apa saja layanan towing yang tersedia?
Layanannya bervariasi tergantung kebutuhan. Bisa towing darurat, towing jarah jauh, hingga towing kendaraan komersial buat alat berat.